Pelatihan ISO 17025 adalah proses belajar mengenai topik standar penerapan sistem manajemen mutu laboratorium pengujian dan atau kalibrasi. Latar belakang mengapa training ISO 17025 ini perlu dilaksanakan dan diikuti adalah bahwa saat ini masyarakat menghendaki mutu hasil pengujian laboratorium terus ditingkatkan seiring dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi.
Suatu sistem yang mengatur untuk menjaga mutu suatu laboratorium adalah ISO/IEC 17025: 2017. Walaupun sudah berlaku sejak awal 2018, namun masih banyak praktisi laboratorium yang belum memahami dan menerapkan secara detail masing-masing klausul di dalamnya.
Dalam pelatihan ini, instruktur akan menjelaskan secara detail, jelas dan menggunakan bahasa yang ringan sehingga sangat mudah dipahami oleh para peserta.
Dengan pengalaman trainer sebagai konsultan iso 17025, penyampaian materi pun jauh lebih mudah dipahami oleh peserta. Sehingga pada akhir pelatihan, kami yakin bahwa personel akan bertambah pemahaman iso 17025 versi 2017.
Siapa Yang Perlu Mengikuti Training ISO 17025
Untuk menjaga komitmen dan konsistensi penerapan sistem manajemen mutu laboratorium, pelatihan iso 17025 sebaiknya diikuti oleh:
- Manajer puncak
- Manajer mutu
- Manajer administrasi
- Manajer teknis
- Penyelia
- Analis
- Preparator
- Petugas pengambil contoh
- Petugas penerima contoh
- Staff admin laboratorium
- Mahasiswa FMIPA (Kimia, Fisika, Biologi)
- Para pencari kerja bidang Laboratorium Pengujian atau Kalibrasi
Tujuan Instruksional
Beberapa tujuan untuk mencapai sasaran pelatihan iso 17025 adalah:
- Memahami sistem akreditasi laboratorium pengujian dan kalibrasi di Indonesia.
- Mengidentifikasi tiap-tiap klausul di dalam Persyaratan ISO/IEC 17025: 2017.
- Menerapkan tiap-tiap klausul ISO/IEC 17025: 2017 ke dalam sistem Laboratorium yang dijalani Peserta.
Materi Pelatihan
Paket training iso 17025 yang ditaja oleh Labmutu Learning Centre adalah:
- Pengenalan ISO/IEC 17025: 2017
- Sistem akreditasi laboratorium di Komite Akreditasi Nasional
- Identifikasi dan penerapan persyaratan umum ISO/IEC 17025: 2017
- Identifikasi dan penerapan persyaratan struktural ISO/IEC 17025: 2017
- Identifikasi dan penerapan persyaratan sumber data ISO/IEC 17025: 2017
- Identifikasi dan penerapan persyaratan proses ISO/IEC 17025: 2017
- Identifikasi dan penerapan persyaratan sistem manajemen ISO/IEC 17025: 2017
- Sistem dokumen mutu laboratorium untuk penerapan ISO/IEC 17025: 2017
Benefit Yang Diperoleh
Berikut ini beberapa keuntungan yang Anda dapatkan jika mengikuti training ISO 17025 di Labmutu:
- Sertifikat pelatihan (cetak) (masing-masing peserta)
- Instruktur pelatihan tersertifikasi BNSP (KIN P.4.550.000.976.2022)
- T-Shirt
- Rekaman pelatihan
- Softcopy modul pelatihan
- Bimbingan diluar jam pelatihan
- Sertifikat tambahan sebagai apresiasi peserta dengan nilai tertinggi pada post test (peserta terpilih)
- Snack/Coffe Break (kelas tatap muka)
- Makan siang (kelas tatap muka)
Instruktur Pelatihan ISO 17025
Narasumber yang akan menyampaikan materi pelatihan adalah Bapak Ilham, S.Si., M.Si., CT yaitu Founder Labmutu yang telah berkecimpung di dunia laboratorium bidang penerapan sistem manajemen mutu (Manajer Mutu) selama 10 tahun. Selain dari pada itu, instruktur adalah seorang trainer yang tersertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) dengan nomor KIN P.4.550.000.976.2022 dan kompetensinya dalam Pelaksanaan Pelatihan Tatap Muka (Conduct FAce to Face Training).
Jadwal Pelatihan
Skema pelatihan di laksanakan dengan beberapa cara yaitu:
1. Kelas Tatap Muka
Suasana pelatihan yang dilaknsakan secara tatap muka tentu akan terasa berbeda karena interaksi antara instruktur dan peserta terjalin dengan baik. Lokasi pelaksanaan pelatihan tatap muka di adakan di kantor kami yaitu Jakarta Pusat Provinsi DKI Jakarta dan Kota Pekanbaru Provinsi Riau.
Jadwal pelatihan secara tatap muka diadakan dengan beberapa persyaratan yaitu:
- Minimal peserta berjumlah 5 orang untuk setiap angkatan.
- Tidak dalam masa pandemi
Jika Anda ingin mengikuti pelatihan secara tatap muka silahkan mengisi formulir pada Link Ini (Klik Disini)
2. Kelas Daring
Mengingat bahwa pandemi belum berakhir dan pertimbangan efisiensi, pelatihan secara daring menggunakan aplikasi Zoom Meetings dilakukan dengan Jadwal setiap Bulan. Beberapa keuntungan mengikuti kelas daring adalah menghemat biaya transport dan akomodasi, waktu dan tenaga. Hal ini dikarenakan Anda dapat mengikuti di tempat kerja atau rumah.
Jadwal pelatihan untuk tahun 2022 adalah:
- 13-14 Juli 2022
- 10-11 Agustus 2022
- 14-15 September 2022
- 12-13 Oktober 2022
- 16-17 November 2022
- 14-15 Desember 2022
Kelas daring dapat dilaksanakan apabila jumlah peserta minimal 5 orang untuk setiap angkatan
Investasi Training ISO 17025 Labmutu
Biaya investasi pelatihan yang kami tawarkan adalah:
- Kelas Tatap Muka sebesar Rp. 3.500.000,- per peserta
- Kelas Daring sebesar Rp. 1.600.000,- per peserta
Cara Mendaftar Pelatihan
Permohonan pendaftaran kelas tatap muka silahkan mengisi formulir pada link ini (Klik Disini)
Pendaftaran pelatihan kelas daring, silahkan mengisi formulir pada link ini (Klik Disini)
Informasi Lebih Lanjut
Untuk bertanya seputar pelatihan, Anda dapat menghubungi admin kami melalui Chat Whatsapp ke nomor 0821-7254-5061.
Profil Instruktur
Untuk mengetahui profil instruktur yang akan menyampaikan materi pelatihan Anda dapat melihatnya pada link ini (Klik Disini).
Baca Juga : Testimoni Alumni Labmutu Learning Centra
Baca Juga : Klien Labmutu Learning Centre
Baca Juga : Konsultan dan Trainer ISO 17025
Penutup
Demikian informasi mengenai pelatihan pemahaman dan penerapan sistem manajemen mutu ISO/IEC 17025: 2017, jika Anda berminat untuk mengikutinya silahkan bergabung pada lini yang sudah disampaikan di atas, atau dapat langsung chat admin kami.
Semoga sehat dan sukses selalu, salam kompeten…